KATA KUNCI

1. Teks prosedur adalah teks yang berisi tentang langkah-langkah atau tahap-tahap untuk melakukan sesuatu hal baik melakukan suatu kegiatan tertentu maupun membuat sesuatu yang disajikan secara berurutan.
kata kunci:
   a. teks
   b. langkah-langkah
   c. membuat
   ‎d. berurutan
pengertian:
teks yang berisi langkah-langkah untuk membuat sesuatu secara berurutan.
contoh teks prosedur klik disiniii! :)

2. Teks eksplanasi adalah teks yang menjelaskan tentang proses terjadinya sesuatu atau terbentuknya suatu fenomena alam atau sosial.
kata kunci:
    a. teks
    ‎b. proses
    ‎c. fenomena alam/sosial
pengertian:
teks yang menjelaskan tentang proses terjadinya suatu fenomena alam/sosial
contoh:
sistematika teks eksplanasi:
- pernyataan umum
- deretan penjelas
- interpretasi

3. Ceramah adalah pidato yang bertujuan memberikan nasehat dan petunjuk-petunjuk sementara ada audiensi yang bertindak sebagai pendengar.
kata kunci:
   a. pidato
   ‎b. nasehat
   ‎c. pendengar
pengertian:
pidato yang memiliki tujuan untuk menyampaikan suatu nasehat kepada pendengar.

4. Nilai - nilai kehidupan dalam cerpen adalah bentuk realisasi dari fungsi cerpen sebagai media pendidikan bagi pembaca.
kata kunci:
   a. realisasi
   ‎b. fungsi cerpen
   ‎c. media pendidikan
   ‎d. pembaca
pengertian: realisasi dari fungsi cerpen yang digunakan sebagai media pendidikan oleh pembaca.

5. Proposal adalah rancangan kegiatan yang akan berlangsung dalam bentuk tulisan dengan sistematis dan terperinci.
kata kunci:
   a. rancangan
   ‎b. kegiatan
   ‎c. sistematis
pengertian: rancangan kegiatan yang disusun secara sistematis.

6. Karya ilmiah adalah suatu laporan yang tertulis mengenai hasil suatu kegiatan penelitian.
kata kunci:
   a. laporan
   ‎b. tertulis
   ‎c. hasil
   ‎d. penelitian
pengertian:
laporan tertulis yang berisi hasil suatu kegiatan penelitian.

7. Resensi adalah suatu penilaian terhadap sebuah karya yang berupa buku dan karya seni film dan drama.
kata kunci:
   a. penilaian
   ‎b. karya
   ‎c. seni
pengertian:
penilaian yang dilakukan terhadap sebuah karya seni visual.

8. Drama adalah genre (jenis) karya sastra yang menggambarkan kehidupan manusia dengan gerak.
kata kunci:
   a. karya
   ‎b. menggambarkan
   ‎c. kehidupan manusia
   ‎d. gerak
pengertian:
suatu karya yang menggambarkan kehidupan manusia melalui gerak.

No comments:

Post a Comment