Soal Sosiologi Tentang Kriminalitas, Kemiskinan, Kesenjangan sosial, dan Ketidakadilan

1. Pengertian kemiskinan menurut Brendllet.
2. Sebutkan 2 bentuk kemiskinan secara sosioekonomis menurut Baswir dan Sumodiningrat.
3. Sebutkan bentuk-bentuk kemiskinan.
4. Sebutkan faktor-faktor penyebab kemiskinan.
5. Jelaskan pengertian dari kejahatan kerah putih.
6. Jelaskan 2 teori munculnya tindakan kriminal.
7. Jelaskan 2 bentuk kesenjangan.
8. Sebutkan faktor penyebab kesenjangan.
9. Sebutkan bentuk-bentuk ketidakadilan.
10. Sebutkan upaya pemerintah dalam mengatasi masalah sosial yang timbul dari kesenjangan sosial-ekonomi.
Jawaban
1. Ketidaksanggupan untuk mendapatkan barang-barang dan pelayanan yang memadai untuk memenuhi kebutuhan sosial yang terbatas.
2. Kemiskinan absolut, dan Kemiskinan relatif.
3. Kemiskinan natural, kemiskinan kultural, dan kemiskinan struktural.
4. Faktor pribadi, faktor geografis, faktor ekonomi, dan faktor sosial.
5. Kejahatan elite yang mengacu pada kegiatan kriminal oleh orang-orang dari status sosial yang tinggi dan melakukan kejahatan mereka dalam konteks pekerjaan mereka.
6. a. Teori asosiasi diferensial: menggambarkan kegiatan kriminal sebagai hasil dari sosialisasi nilai-nilai dari satu kelompok, yang berbenturan dengan nilai-nilai kelompok yang lebih kuat dalam masyarakat.
b. Teori ketegangan: menurut teori ini, penyimpangan paling mungkin terjadi ketika terdapat ketidaksesuaian antara tujuan yang dianggap baik oleh masyarakat dan cara untuk memperolehnya.
7. a. kesenjangan klasik: mencakup perbedaan kelas, status, kekayaan, prestise yang dimediasi oleh gender, pendapatan, dan pendidikan.
b. kesenjangan baru: mengikuti kesadaran yang lebih besar akan kompleksitas global yang meningkat dan adanya berbagai rentang pilihan yang lebih besar, seperti pola konsumsi, gaya hidup, dan dinamika identitas.
8. a. menurunnya pendapatan perkapita sebagai akibat pertumbuhan penduduk yang relatif tinggi tanpa diimbangi peningkatan produktivitas.
b. ketidakmerataan pembangunan antardaerah sebagai akibat pertumbuhan penduduk yang relatif tinggi tanpa diimbangi peningkatan produktivitas.
c. rendahnya mobilitas sosial sebagai akibat sikap mental tradisional yang kurang menyukai persaingan dan kewirausahaan.
9. Stereotip, marginalisasi, subordinasi, dan dominasi.
10. a. pemberian subsidi terhadap pemenuhan kebutuhan yang esensial bagi masyarakat yang kurang mampu, seperti subsidi bahan bakar gas/elpiji 3 kilogram, pembagian kartu jaminan kesehatan nasional.
b. menggalakan program usaha mikro kecil menengah (umkm) melalui modal bergulir tanpa agunan.
c. pelatihan kewirausahaan untuk menimbulkan jiwa entrepreneurship di kalangan ma

No comments:

Post a Comment